Badan Pusat Statistik Sebut Awal Oktober Harga Bawang Merah Naik

10 October 2024 - 10:00 WIB
RRI

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. BPS (Badan Pusat Statistik), menyebutkan bahwa harga bawang merah di pekan pertama Oktober tercatat mengalami kenaikan. Harga rata-rata nasionalnya di angka Rp29.893 per kilogram.

"Harga bawang merah sampai dengan pekan pertama Oktober naik. Naik sebesar 5,50 perse bila dibanding September," ujar Deputi Bidang Distribusi dan Jasa BPS, Pudji Ismartini, dilansir dari laman RRI, Rabu (9/10/24).

Dalam rekaman suara yang diterima, ia menyebutkan besaran harga tersebut lebih tinggi dibanding pekan keempat September. Adapun harga rata-ratanya di periode tersebut tercatat sebesar Rp28.213 per kilogram.

Kenaikan harga ini juga seiring dengan bertambahnya jumlah daerah yang mengalaminya. Dalam data BPS di pekan lalu ada 182 daerah, memasuki pekan pertama Oktober meningkat menjadi 247 kabupaten dan kota.

Selanjutnya ia mengatakan pengendalian harga bawang merah harus terus dilakukan. Sehingga harga baik untuk petani, begitupun masyarakat mendapat harga yang wajar.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment