Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Penyakit ginjal lebih berisiko dialami oleh wanita daripada pria. Hal ini karena wanita lebih rentan mengalami infeksi saluran kemih dan gangguan kehamilan akibat hipertensi atau eklampsia, yang dapat menyebabkan kerusakan ginjal.
Tak hanya itu, kerusakan ginjal pada wanita juga bisa dipicu oleh gaya hidup yang tidak sehat, seperti kurang minum air putih, penggunaan suntik putih, sering minum alkohol, kebiasaan merokok, dan jarang olahraga.
Ketika fungsi ginjal terganggu, kondisi tersebut akan menimbulkan beberapa gejala pada penderitanya, termasuk wanita.
Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (29/3/24), berikut sederet gejala penyakit ginjal stadium awal yang terjadi pada wanita, antara lain:
1. Mudah lelah
Mudah lelah merupakan gejala penyakit ginjal stadium awal pada wanita yang cukup sering terjadi. Hal ini terjadi akibat penumpukan racun di dalam darah yang tidak tersaring dengan baik oleh ginjal. Akibatnya, penderita penyakit ginjal menjadi mudah lelah dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Kedutaan Besar Jepang Apresiasi Penanganan Polda Kepri
Rasa mudah lelah juga bisa disebabkan oleh penurunan produksi sel darah merah pada penderita penyakit ginjal, sehingga menjadi tidak bertenaga.
2. Urine berbusa
Urine berbusa juga bisa menjadi gejala penyakit ginjal stadium awal pada wanita. Kondisi ini menjadi tanda tingginya kadar protein dalam urine penderita penyakit ginjal. Kadar protein yang tinggi dalam urine bisa disebabkan oleh kebocoran pada penyaring di ginjal, sehingga darah tidak tersaring dengan baik.
3. Urine berdarah
Ginjal yang sehat mampu menyaring darah dan membuang limbah melalui urine. Namun, filter ginjal bisa rusak dan menyebabkan ginjal bocor. Hal ini membuat darah ikut mengalir bersama dengan urine, sehingga urine berwarna kemerahan seperti teh.
4. Kram otot
Gejala penyakit ginjal stadium awal pada wanita juga bisa berupa kram otot. Hal ini disebabkan oleh ketidakseimbangan elektrolit di dalam tubuh. Akibatnya, penderita ginjal lebih rentan mengalami kram otot, terutama otot di kaki.
5. Kulit gatal
Kulit gatal juga bisa menjadi gejala penyakit ginjal stadium awal pada wanita. Gatal di kulit terjadi akibat penumpukan racun di dalam darah yang tidak disaring oleh ginjal. Tak hanya kulit gatal, penumpukan racun juga bisa menyebabkan munculnya ruam di kulit.
6. Nafsu makan berkurang
Penyakit ginjal juga bisa menyebabkan penderitanya mengalami penurunan nafsu makan. Hal ini terjadi karena penumpukan racun di dalam darah akibat menurunnya fungsi ginjal sebagai penyaring racun.
Bila kondisi ginjal makin memburuk, sebagian besar wanita akan mengalami beberapa keluhan, seperti menstruasi tidak teratur, disfungsi seksual, susah hamil, penurunan kesehatan tulang, dan depresi.
(sy/pr/nm)