Polri Ajak Ormas Turut Berpartisipasi Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

22 July 2023 - 21:45 WIB
Foto: Medcom

Tribratanews.polri.go.id - Tangerang. Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho berharap, peran serta dan partisipasi organisasi kemasyarakatan (ormas) dalam menjaga kondusifitas dan kesejukan jelang Pemilu 2024.

Pernyataan itu disampaikan Kombes Pol. Zain pada Silaturahmi Coffee Morning bersama Forkopimda dengan Ormas Kota Tangerang dengan Tema 'Partisipasi Ormas Dalam Menjaga Kondusifitas Pemilu Damai di Wilayah Kota Tangerang, Jumat (21/7/23).

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjalin sinergitas menjelang Pemilu serentak pada 2024," ujarnya dikutip dari PMJ News.

Baca Juga:  Polisi Tertibkan 3 Lokasi Tambang Pasir Ilegal di Bintan

Menurutnya, TNI-Polri perlu mempersiapkan kamtibmas mulai saat ini. Pasalnya, pada bulan Oktober sudah ada penetapan Caleg Parpol, termasuk Capres dan Cawapres.

Selanjutnya, pada bulan November sudah mulai rangkaian kampanye dan di bulan Februari sudah dilaksanakan pencoblosan.

"Rasa aman dan kedamaian merupakan kebutuhan rakyat. Dan untuk menciptakan itu tidak mungkin hanya dilakukan pemerintah, Polisi maupun TNI saja. Tentunya, seluruh lapisan masyarakat dapat bekerja sama menciptakan itu,” tandasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin, Dandim 0506/TGR, Kolonel Inf. Ali Imran, para PJU Polres Metro Tangerang Kota, Kesbangpol, KPU dan Bawaslu Kota Tangerang, diikuti sebanyak 18 Perwakilan Ormas Kota Tangerang.

(sy/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment