Polres Tabanan lakukan Kegiatan Blue Light Patrol Sebagai Upaya Menjaga Kondusifitas

18 August 2024 - 16:45 WIB

Tribratanews,polri.go.id - Bali. Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pilkada Polres Tabanan menggelar kegiatan Blue Light Patrol yang bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Sabtu (17/8/24)

Dipimpin oleh Pawas, IPDA I Wayan Supartawan, mengatakan Patroli ini menargetkan lokasi-lokasi keramaian dan tempat tongkrongan anak muda di wilayah Tabanan untuk memastikan situasi tetap kondusif.

IPDA I Wayan Supartawan juga menyampaikan bahwa dengan adanya Blue Light Patrol, diharapkan masyarakat dapat merasakan keamanan dan kenyamanan saat beraktivitas di malam hari, serta mengurangi potensi terjadinya tindak kejahatan.

Ipda Supartawan juga mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan kegiatan mencurigakan kepada pihak kepolisian.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Tabanan dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan memastikan keamanan di wilayah hukum polres Tabanan tetap terpelihara aman dan kondusif.

(pt/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment