Polisi Sebut Ada Kenaikan Gangguan Kamtibmas Kemarin

19 December 2023 - 13:15 WIB
Dokumentasi Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polri menyebut situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada 18 Desember 2023 di masa pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2023-2024 aman terkendali. Meskipun dalam jumlah kejadian lebih tinggi dibanding satu hari sebelumnya (17/12/23).

"Dalam pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2023-2024, secara umum dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali," ujar Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes. Pol. Nurul Azizah, Senin (19/12/23).

Baca Juga: Polda NTB Kerahkan 7.500 Personel untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024

Kabagpenum merinci, jumlah kasus kejahatan pada 18 Desember 2023 mengalami kenaikan sebesar 502 kasus atau 58,30% dibanding 17 Desember 2023.

"Jumlah kejahatan 1.362 kasus, pelanggaran 23 kasus, gangguan 22 kasus, bencana 10 kasus, dan laka lantas sebanyak 405 kejadian," jelasnya.

Lebih lanjut disebutkannya, dalam kecelakaan lalu lintas terdapat korban meninggal dunia hingga 59 orang, korban luka berat 39 orang, dan luka ringan 365 orang. Sementara, kerugian materiil mencapai Rp1.375.800.000.

ay/pr/nm

Share this post

Sign in to leave a comment