Polisi Pastikan Lokasi Kota Tua Kondusif Setelah Ditemukannya Koper yang Diduga Terisi Bom

24 September 2024 - 14:37 WIB
pmjnews

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Masarakat geger atas temuan koper diduga bom di Jalan Jembatan Baru Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat mengejutkan public menjelang Deklarasi Kampanye Damai hari ini, Selasa (24/9/24).

Namun Kepolisian memastikan Deklarasi Kampanye Damai di Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat dalam suasana kondusif. Ini sesuai dengan kepastian dari KPU Jakarta yang akan menggelar Deklarasi Kampanye Damai di Kota Tua yang dihadiri 3 pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta.

“Situasi Kota Tua aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek Tamansari Kompol Adhi Winanda, Selasa (24/9/2024).

Baca Juga: Terdakwa Yudha Arfandi Dituntut Hukuman Mati Atas Kasus Pembunuhan Anak Dante

Sebanyak 100 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan kawasan Kota Tua. Koper tersebut berisikan 12 lempengan aluminium. Dia belum dapat merincikan temuan aluminium di dalam koper tersebut diperuntukkan untuk apa.

“Koper tersebut berisi 12 lempengan aluminium. Masih dilakukan penyelidikan,” jelas Kompol Adhi Winanda.

Pihaknya tidak menemukan barang lain apa pun selain lempengan aluminium, termasuk surat ancaman.

“Sampai dengan selesai dilakukan sterilisasi tidak ada ancaman yang diterima,” ungkap Kompol Adhi Winanda

Sejauh ini sebanyak 3 saksi telah dilakukan pemeriksaan. Hingga saat ini, pihaknya masih melakukan proses penyelidikan.


(pt/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment