Polres Tangsel Lakukan Penyidikan Terkait Video Bullying yang Viral di Media Sosial

19 February 2024 - 21:30 WIB
Ilustrsi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polres Tangsel sedang melakukan penyelidikan terkait sebuah video aksi Bullying terhadap seorang Siswa SMA yang viral di media sosial.

Kejadian tersebut diketahui terjadi di sekolah elite di kawasan Serpong, Tangerang Selatan. Korban yang diduga dikeroyok para seniornya ini sempat viral di media sosial.

Baca Juga: Kapolda Jateng Sampaikan Belasungkawa Personel Pengamanan Pemilu Meninggal Dunia

Kasi Humas Polres Tangerang Selatan, AKP Wendi Afrianto menyampaikan bahwa pihak korban telah melaporkan kejadian ini ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA), dan juga polisi juga telah melakukan penyelidikan terkait dugaan perundungan tersebut. Salah satunya dengan mendatangi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"LP sudah masuk ke Unit PPA Polres Tangsel, sudah dilakukan cek TKP dan sekarang masih dilakukan penyelidikan oleh penyidik unit PPA Polres Tangsel," ungkap AKP Wendi Afrianto, Senin (19/2/24).

Kendati begitu, polisi belum mau berkomentar lanjut terkait kasus dugaan perundungan itu. Kapolres Tangsel itu menjelaskan, saat ini penyidik PPA masih mendalami dengan meminta keterangan korban dan saksi.

"Masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik," tutup AKP Wendi Afrianto

(pt/pr/nm)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment