Polisi ungkap Pria yang Ngamuk di Polsek Cipayung Diduga Alami Gangguan Jiwa

12 March 2023 - 15:40 WIB
sindonews.com

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Seorang pria berinisial AP (32) tiba-tiba mengamuk di Mapolsek Cipayung, Jaktim. Kepolisian pun sudah mendalami kondisi AP dan menduga pria tersebut mengalami gangguan kejiwaan. Kapolres Metro Jaktim, Kombes. Pol. Budi Sartono, S.I.K., M.Si., mengungkapkan bahwa hal tersebut didapatkan berdasarkan keterangan dari pihak keluarga. Keluarga menyampaikan ke polisi bahwa AP pernah dirawat di rumah sakit jiwa selama tiga minggu pada tahun 2017 silam.

Baca juga : Polisi Buru Pelaku Penyuplai Narkoba ke Ammar Zoni

"Keterangan sementara kakaknya sejak kecelakaan pernah ada gangguan kejiwaan. Pelaku kecelakaan tahun 2015, tahun 2017 pernah dibawa ke RSJ selama tiga minggu," jelas Kapolres, Sabtu (11/3/23). 

Kepolisian pun masih menunggu bukti-bukti dokumen dari pihak keluarga yang menyebut bahwa tersangka AP pernah mengalami gangguan kejiwaan.

"Sementara kami masih menunggu bukti-bukti surat atau keterangan dari rumah sakit yang menyatakan bahwa yang bersangkutan mengalami gangguan jiwa," tutupnya.

(my/af/hn/um)

in Hukum
# hukum

Share this post

Sign in to leave a comment