Polda NTT Berhasil Amankan Pengemudi Ojol Pembacok Dua Karyawan Perusahaan Perkreditan di Kupang

20 January 2024 - 11:00 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.polri.go.id - Kota Kupang. Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda NTT melaui Personel Resmob Subdit III/Jatanras Polda NTT berhasil menangkap FOM seorang pengemudi ojek online yang telah melakukan membacok dua karyawan perusahaan perkreditan, Apriano Duli Napi, dan Jersi Andrean Tulle, menggunakan sebilah parang.

Kabidhumas Polda NTT, Kombes Pol. Ariasandy, S.I.K., menjelaskan kronologi kejadian bermula saat korban menagih angsuran kredit sepeda motor di rumah FOM di Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 3,9 Guncang Wilayah Kepulauan Aru Hari Ini

Korban Apriano dan Andrean diserang oleh FOM yang marah-marah dan mengambil parang di dalam rumahnya. Kedua korban mengalami luka parah, satu terkena sabetan parang pada kepala dan tangan, sementara satu lagi terluka pada tangan, dan keluarga korban mengadukan kejadian tersebut ke ke Markas Polda NTT, dan polisi berhasil mengejar serta menangkap pelaku.

"Ditangkap kedua korban yang terluka parah kemudian dilarikan ke rumah sakit oleh warga setempat, sementara pelaku melarikan diri, dan dari data yang didapatkan bahwa Pelaku ini memiliki catatan beberapa kali terlibat dalam kasus penganiayaan dan saat ini telah ditahan untuk proses hukum lebih lanjut," jelas Kombes Pol. Ariasandy Jumat (19/1/24)

Kejadian ini menjadi perhatian serius terkait keamanan di wilayah hukum Polda NTT.

(pt/hn/nm)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment