Polda Metro Jaya Tetapkan Satu Tersangka Kasus Liquid Narkoba Asal Eropa

12 December 2022 - 16:15 WIB
Foto : Tribunnews

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polri melalui Ditresnarkoba Polda Metro Jaya berhasil ungkap peredaran narkotika jenis sabu yang terkandung pada liquid asal Eropa. 

Dirresnarkoba Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Mukti Juharsa, S.I.K., mengklaim hingga saat ini liquid jenis baru itu belum beredar di Indonesia, saat dihubungi, Senin (12/12/22). 

Meskipun demikian, Perwira menengah tersebut menyebut pihaknya tidak akan lengah dan melakukan pengembangan terkait pengungkapan tersebut.

Baca Juga : Polda Metro Jaya Gandeng BPOM Awasi Peredaran Liquid Mengandung Narkoba

Sejauh ini, Polda Metro Jaya sudah menetapkan satu orang tersangka dalam kasus liquid yang mengandung sabu tersebut,

"Nanti kami akan coba mengawasi dengan instansi terkait untuk pengembangan masalah liquid apakah ini dijual bebas atau bagaimana," ungkapnya dilansir tribunnews Senin (12/12/22).

Sebelumnya, Diresnarkoba Polda Metro Jaya mengatakan pengungkapan itu dilakukan pada Minggu (27/11/22) lalu.

Diresnarkoba Polda Metro Jaya menerangkan narkotika tersebut dibawa dari Iran melalui Eropa menuju Indonesia, ini merupakan modus terbaru peredaran narkoba.

(fa/hn/um)  

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment