Polda Jatim Olah TKP Terkait Kasus Eksploitasi Ekonomi Anak di SPI Kota Batu

14 July 2022 - 04:09 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Surabaya.  Polda Jawa Timur melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait dengan kasus dugaan eksploitasi ekonomi oleh terlapor berinisial JE di Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) Kota Batu, Rabu, (13/07/22).


Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol. Dirmanto mengatakan tim identifikasi Ditreskrimum Polda Jatim melakukan olah TKP tersebut usai mendapatkan pelimpahan laporan polisi dari Polda Bali.


"Kami pada hari ini bersama tim identifikasi Ditreskrimum Polda Jatim melakukan olah TKP di tempat ini dalam rangka menindaklanjuti limpahan laporan polisi dari Polda Bali," terang Perwira Menengah Polda Jatim.


Olah TKP tersebut dilakukan terkait dengan dugaan eksploitasi ekonomi anak yang dilakukan oleh pihak terlapor berinisial JE di SPI Kota Batu.


JE adalah pemilik SPI Kota Batu yang saat ini merupakan terdakwa kasus kekerasan seksual dan tengah ditahan di Lapas Kelas IA Malang.


Olah TKP tersebut untuk melihat lebih jelas terkait dengan kasus dugaan eksploitasi ekonomi terhadap anak oleh terlapor JE. Pelimpahan kasus dugaan eksploitasi anak tersebut telah diterima Polda Jawa Timur pada tanggal 26 April 2022. Hingga saat ini masih dalam penanganan.

“Dengan adanya olah TKP ini diharapkan masalah bisa menjadi terang, seperti apa kasus yang sebenarnya. Statusnya (JE) terlapor, kami olah TKP dan akan gelarkan sehingga bisa kami simpulkan terkait dengan status JE ini," tutup Kombes Pol. Dirmanto.

Share this post

Sign in to leave a comment