Antisipasi pelecehan Alqur’an Kapolsek Pasar Kliwon Surakarta Cek Bungkus Selonsong Kembang Api

Tribratanews.polri.go.id.Polresta Surakarta – Guna mengantisipasi kejadian di tahun lalu tentang masalah lembaran Alquran dipakai sebagai pembungkus selonsong terompet dan kembang api maka Kapolsek Pasar Kliwon tak mau kecolongan dengan melakukan pengecekan ke toko kembang api yang ada diwilayah Pasar Kliwon Surakarta.
Salah satunya adalah toko Sampoerna Jl. Slamet Riyadi No.24 Kampung baru. Pengecekan dilakukan Rabu ( 31/5/2017 ) pukul 10.30 wib,oleh
Kapolsek Pasar Kliwon AKP Suwandi yang didampingi Kanit Intelkam IPTU Edy Purwanto,SH. ” Kegiatan tersebut dalam rangka untuk mengantisipasi adanya kembang api dengan menggunakan kertas Al-Quran yang bisa memicu issu SARA karena dinilai sangat sensitif sekali ” ucap AKP Suwandi
Hasil dari pengecekan dengan mengambil secara random atau acak sampling Jenis beberapa Air Mancur dan kembang api, tidak diketemukan menggunakan kertas Al-Quran.
” Pihak Toko kembang api sampurna mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian sektor pasar kliwon atas perhatiannya dan kunjungannya serta kerjasamanya ” ungkap Aming mewakili pemilik Toko. Kepada pemilik toko dihimbau agar mengecek semua bungkus kembang api, Jika menemui ada tulisan Arab agar segera melapor ke pihak berwajib atau ke Polsek Pasar Kliwon.
Penulis : Miun Kliwon
Editor : Umi Fadillah
Publish : Sumarjo

Admin Polri56418 Posts
tribratanews.polri.go.id "Portal Berita Resmi Polri : Obyektif - Dipercaya - Patisipatif"
0 Comments